Komunal Showcase Jawa Tengah Oleh Distrik170

Komunal Showcase Jawa Tengah Oleh Distrik170

https://doggyhouserecords.com/wp-content/uploads/2022/11/MATERI-KONTEN-I-TEASER-VIDEO-YGSG.mp4     Setelah sukses mengekspansi Ibukota dengan gelaran gigs dan exhibition yang bertajuk Ekspansi Jakarta pada oktober lalu, kali ini Distrik170 mengajak salah satu band Heavy Metal / Rock asal Bandung yaitu KOMUNAL, untuk menggelar lanjutan Showcase Tour mereka dalam rangka mengekspansi jawa tengah dimana Semarang dan Yogyakarta menjadi tujuan utamanya. Dalam catatan Komunal sendiri, mereka telah menggelar tour di Jawa Timur dan  Jawa Barat, namun kurang lengkap rasanya jika tidak singgah dan menyelenggarakan Showcase di Jawa tengah. Apalagi terbilang sejak 2009 (13 tahun) lamanya Komunal tidak menyambangi kota Semarang dan Yogyakarta. Maka dari itu Distrik170 merencanakan pagelaran aksi di dua kota tersebut. Ini tentu akan menjadi peredam rindu atas gelora penantian Para Kawan Kawan Komunal. Demi ikut andil dalam skena permusikan di Yogyakarta, Distrik170 disertai dengan tekad yang kuat bergerak membuat suatu acara musik dengan Komunal sebagai penyerang utama yang siap menyelamatkan Rock and Roll yang telah mati. Komunal siap melahap selera musik Sobat sekalian dalam tajuk “Komunal Showcase” yang akan diadakan di Institut Francais Indonesia Yogyakarta, Jl. Sagan No.3, Terban, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta (16 Desember 2022), dan Auditorium RRI Jl. Semarang – Purwodadi No.1, Karangkidul, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah (17 Desember...